Sabtu, 28 September 2013

Lelaki Hebat

lelaki yang hebat itu
ketika ia mencintaimu
ia berani meminta restu pada kedua orangtuamu
berani mengikatmu secara sakral di hadapanNya
dan berjanji akan menjagamu hingga menua bersama

Senin, 16 September 2013

banyak rindu yang hadir dihatiku
rindu padaMu ya Rabbku
rindu pada Nabi Mu
rindu pada orangtuaku
dan rindu pada calon pendamping hidupku
ya Allah
tunjukilah kebenaran di antara kami
sesungguhnya hanya Engkau lah pemilik segala kebenaran
aamiin

Minggu, 15 September 2013

rinduku padamu
semakin menggebu
ribuan doa mengalun
ketika engkau hadir di pikirku

adakah waktu yang kan datang untuk pertemukan kita?
adakah masa yang menjadikan kita bersama?
rindukah engkau seperti rindu yang ku rasa
ataukah aku tak pernah ada dalam rindu yang pernah kau rasa

aku bosan
aku penat
aku marah
aku ingin berteriak!!!!

mengapa kita tak cepat bertemu?
mengapa kita harus menghabiskan waktu dengan orang yang tak kita mau?